CELEPUK: Mersi #2 - Plawangan Ngeten Pun
Kumpul sebelum Mersi
oleh Alfian Surya F
Plawangan cen ngeten pun (emoticon jempol)
Awal cerita dari pagi dimulai dimana aku janjian jam 06:00 WIB tetapi sampai di kampus jam 06.30 WIB,hehe. Dengan mengangkut alat yang telah dipacking sebelumnya seperti teropong binokuler dan buku panduan identifikasi, akhirnya kami berangkat jam 06.50 WIB.
Perjalanan sangat membosankan, biasalah Jalan Kaliurang udah lurus doang, rame lagi. Dan akhirnya setelah beberapa puluh menit sampai di Plawangan.
Awalnya aku ragu jika tempat tersebut banyak burungnya karena dulu pernah kesitu dan hanya menjumpai sedikit burung dalam event dan pengalaman yang berbeda. Ternyata di sana kami disambut oleh Ciung batu kecil yang bergaya seperti minta difoto.
Setelah kami sedikit naik ke atas, kami melihat Elang jawa dengan gagahnya terbang memamerkan keindahannya, jujur tadi keren banget melihat individu langka dari dekat (emotion dua jempol).
Selesai melakukan pengamatan seperti biasa kami langsung terjun ke mie ayam. Motorku sempat tergelincir tetapi aku masih beruntung jatuh di rerumputan yang empuk. Kami langsung melanjutkan perjalanan ke mie ayam dan aku meluapkan segalanya ke sebuah mangkuk mie ayam goreng + bakso.
Overall acaranya sangat bagus dengan sedikit masalah yang membuat acara pada hari ini semakin terasa ngeten pun (emoticon jempol lagi).
***
oleh Alfiana
Minggu, 3 Februari 2018
Coklat? atau hitam? ataukah abu?
oh iya cream.. begitulah salah satu mungkin bentuk cinta tuk alam dengan warna-warna spesialnya..
dengan paduan cream, coklat, hitam serta pelukan lembut hijau agar pagi ini menjadi hangat, saya siap..
Salam kenal, saya adalah saya yang bila kau melihat foto bersama dengan latar bertulis Tlogo Nirmolo, saya salah satu yang ada disana..
Angka yang kata orang jawa "pitulung", ya benar angka 7, jumlah awal kami melukis garis-garis kenangan yang mungkin kan jadi pengalaman dengan 8 buah ban yang berputar dari gerbang kampus menuju gerbang Tlogo Nirmolo..
Dengan harapan cerahlah, bersahabatlah pada mentari yang dengan sinarnya kan membuka anggunnya Tlogo Nirmolo berhias burung-burungnya..
Kami dibersamai cerita-cerita indah kakak-kakak yang entah sudah keberapa kalinya bersua dengan sejuknya hawa disana.
Satu demi satu tangga batu kami naiki. Suara sepeda motor yang tak asing membuat kaki-kaki terhenti, benar dua rekan kami datang menyusul.
Keceriaan 9 penyayang burung pun dimulai.
1 km, 2 km, entah sebenarnya berapa jaraknya, karena samasekali tak pengaruhi semangat kami. Kulit berbisik bahwa mentari mulai mengirimkan kehangatannya. Wajah abu, mata putih famili Zosteropidae pukul 08.43 WIB Opior jawa, mengawali perjumpaan, kaki-kaki dengan ukuran sepatu tak lebih dari 45, tak berhenti mendaki.
Berpasang-pasang mata termanjakan dengan Cica kopi melayu, Srindit jawa pukul 08.50 WIB, selanjutnya pukul 08.55 WIB, biru kehitaman si Ciung batu kecil mencuri perhatian disambung dengan Empuloh janggut, dan Cucak gunung menemani tapak susur kami hingga di suatu tempat yang membuat kami tak mau sebentar untuk mengamati betapa dekatnya Elja.
Si Elang jawa yang membuat kami gemas dan semakin tak mau berpindah, sebut saja Mas Aghnan yang sigap dengan kameranya menunggu moment foto yang pas, namun kerap kali elja tak mengizinkan. Hadir juga sikep madu bersama elja yang menari-nari seperti sengaja menghibur kami. Menunggu dan menunggu.
Seketika dengan beraninya tak ada 10 meter dari pandangan, elja datang dan berlalu, lagi-lagi tak dapat terekam kamera. Tak apa, kami tetap bersama bercengkrama ditemani walet linci yang katanya tak boleh luput dari catatan.
Dalam perjalanan kemudian terdengar Walik kepala ungu dan Wiwiek seperti berkata "Ayo temukan aku !" membuatku gemas, namun akhirnya si Walik kepala ungu kami temukan tempat petak umpetnya meski sebut saja dibokongi, yah tak apa, kami tetap menemukannya bukan?
Berjalannya waktu di depan goa jepang pertama, bak guide Ciung batu berjalan dengan tatapan manisnya, benar-benar seperti berkata "Ayo ikuti aku, jalannya lewat sini," dan kami mengikutinya sambil berhati-hati mengambil posenya yang tak malu dan takut berdekatan dengan sembilan harimau ini, eh manusia maksudnya.
Setelah mencapai goa terjauh, kami berbalik yang kemudian disambut Uncal buou dan brinji kuning. Di perjalanan pulang bertambah lagi 2 orang dan 1 orang yang manjadi 12 orang, ditambah diatas rumah pohon ternyata kami ditunggu dua wanita cantik, ya jumlah keseluruhan 14 orang.
Diskusi ramai namun tak membuat rumah pohon ambruk dimulai, nama spesies, jenis kelamin, juvenil? dan kata" lainnya mungkin terekam oleh si pohon. Selesai diskusi dan istirahat, kami berfoto bersama kemudian turun menuju motor-motor untuk memanjakan perut yang sedari pagi tak mau diam. Meski sudah sedikit menunggu reda di dua gazebo parkiran, hujan pun tetap tak mau mengalah, akhirnya kami pun maju perang dengan senjata mantol.
Di perjalanan menuju mie-berkuah-harapan-perut, salah satu rekan, sebut saja B*drek terpeleset yang menyebabkan motornya terjatuh, kasian motornya kan ya?? hehe becanda. Dengan tegarnya berdiri dan tetap menuju tempat makan. Kami makan bersama, dan sekianlah cerita ceria jejak-jejak penyayang burung di Tlogo Nirmolo. Terimakasih.
Tidak ada komentar